Rabu, 04 Januari 2012

Menggandakan, Memindah dan menjiplak di MS Word 2007

Ilmu adalah cahaya yang dipancarkan ke dalam hati. Tapi ketahuilah, kemaksiatan dalam hati kita dapat menghalangi dan memadamkan cahaya itu. Suatu ketika Imam Malik melihat kecerdasan dan daya hafal Imam Syafi’i yang luar biasa. Imam Malik berkata, “Aku melihat Allah telah menyiratkan dan memberikan cahaya di hatimu, wahai anakku. Janganlah engkau padamkan cahaya itu dengan maksiat.”

Kali ini kita sedikit bermain dengan beberapa perintah dasar di Microsoft Word 2007. Yaitu, Copy, Cut, Paste dan Format Painter.

Memindahkan
Cut & Paste

Perintah Cut & Paste biasa digunakan untuk memindahkan text atau media gambar ke tempat yang lain, baik di dalam file yang sama maupun file yang berbeda.
Cut adalah fasilitas untuk memotong text atau gambar yang telah terpilih, dimana text atau gambar yang di cut tadi akan disimpan di memory komputer yang disebut clipboard. Sedangkan Paste adalah perintah yang digunakan untuk memunculkan simpanan memory dari clipboard yang terakhir tersimpan.
Dengan demikian kombinasi Cut & Paste dapat digunakan untuk memotong/ menghapus text/ gambar yang telah terpilih dan memunculkan di tempat yang kita kehendaki dengan terlebih dahulu menempatkan kursor sesuai tempat akan dimunculkannya text/ gambar yang akan kita pindahkan tadi.

Menggandakan
Copy & Paste

Perintah Copy & Paste biasa digunakan untuk menggandakan text atau media gambar, baik di dalam file yang sama maupun file yang berbeda.
Copy adalah fasilitas untuk merekam text atau gambar yang telah terpilih, dimana text atau gambar yang di copy tadi akan disimpan di memory komputer yang disebut clipboard. Sedangkan Paste adalah perintah yang digunakan untuk memunculkan simpanan memory dari clipboard yang terakhir tersimpan.
Dengan demikian kombinasi Copy & Paste dapat digunakan untuk menggandakan text/ gambar dengan memilih text/ gambar kemudian klik Copy dan dapat di tempatkan di lokasi yang kita kehendaki dengan terlebih dahulu menempatkan kursor sesuai tempat akan dimunculkannya text/ gambar yang akan kita pindahkan tadi kemudian klik Paste.

Meniru Format
Format Painter

Format painter dapat digunakan untuk menyamakan format suatu paragraf dengan paragraf yang lain, misalnya dalam hal margin dan indentasi.

Nah, caranya anda letakkan kursor di paragraf yang akan ditiru formatnya. Kemudian klik Format Painter. Sehingga pointer akan berubah menjadi seperti gambar kuas cat.

Nah setelah itu tinggal anda bawa pointer dan klik di paragraf yang akan disamakan formatnya dengan paragraf tadi.

Berikut gambar ribbon yang dapat anda gunakan beserta perintah praktis sehubungan dengan Copy, Paste, Cut dan Format Painter.

Photobucket>

0 comments

3 komentar:

  1. Sands Casino in New Orleans: Online Casino & Resort
    Explore 샌즈카지노 the amazing atmosphere of New Orleans casino in an immersive environment designed to entertain, entertain and 메리트 카지노 고객센터 entertain. Featuring luxurious guestrooms 1xbet korean and ‎Contact Us · ‎Login · ‎Entertainment

    BalasHapus
  2. How Are You Today >>>>> Download Now

    >>>>> Download Full

    How Are You Today >>>>> Download LINK

    >>>>> Download Now

    How Are You Today >>>>> Download Full

    >>>>> Download LINK cW

    BalasHapus

Share

Twitter Delicious Facebook Digg Stumbleupon Favorites More